Yogyakarta, 1 April 2024 – Balkish Adien Rachmay, mahasiswa Program Studi Sarjana Terapan Sistem Informasi Geografis (SIG) Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada, saat ini sedang menjalani kegiatan magang sebagai Surveyor – GIS Engineer di PT. Jababeka Tbk dalam program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Batch 6. Kegiatan magang yang diikuti oleh Balkish Adien Rachmay saat ini sangat mendukung akses terhadap pendidikan berkualitas dan pengembangan keterampilan profesional, terutama dalam bidang teknologi geospasial.
SDGs
(Kiri) Seremoni penyerahan beasiswa kepada salah satu wakil penerima beasiswa Birgitta Ervina Nadialista oleh Lead Education and Community Development Esri Indonesia (Kanan) Fakhri Raihan, mahasiswa SIG UGM penerima beasiswa Esri Indonesia
Beasiswa ini diberikan sebagai bagian dari upaya Esri Indonesia dalam mendukung pendidikan dan perkembangan profesional di bidang teknologi geospasial. Esri Indonesia melakukan seleksi dan melalui banyak pertimbangan untuk memutuskan pemilihan universitas dan program studi yang cocok untuk pemberian beasiswa ini. Nadira Nuri Auliani sebagai Lead Education and Community Development dari Esri Indonesia menyatakan, “Pemilihan universitas untuk beasiswa ini dilakukan berdasarkan berbagai tahapan seleksi dan Esri Indonesia memilih program studi Sarjana Terapan Sistem Informasi Geografis Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada karena kesesuaian kurikulum yang searah dengan visi dari Esri Indonesia.”